Lazada Indonesia

Mengitung Berat Badan Ideal Dengan Rumus Brocha


Sudah idealkah berat badan Anda ??

Pola hidup yang tidak sehat secara tidak disadari kerap dilakukan oleh kebanyakan orang, mungkin dengan berbagai alasan. Pola hidup yang tidak sehat tersebut sangat mempengaruhi kondisi tubuh seseorang, salah satunya mempengaruhi berat badannya sehingga tidak ideal. Baik itu kelebihan berat badan maupun kekurangan berat badannya. Hal ini pun dapat memicu kurangnya rasa percaya diri orang tersebut, karena membuat penampilannya menjadi kurang menarik jika dilihat orang lain.

Ada beberapa rumus yang dapat digunakan untuk menghitung berat badan ideal, yaitu rumus Brocha, rumus konvensional biasa dan rumus BMI. Dalam kesempatan kali ini, saya akan menjelaskan dengan menggunakan rumus Brocha. Dalam perhitungan menggunakan rumus Brocha, dibedakan antara berat badan ideal untuk pria dan wanita, berikut penjelasannya :


  • Perhitungan untuk pria.
(Berat Badan Ideal = BBI)


BBI untuk Pria = ( Tinggi Badan - 100 ) - ( 10% x Tinggi Badan - 100 )

Contoh : Tinggi Badan = 167 cm
Perhitungan : BBI untuk Pria = ( 167 - 100 ) - ( 10% x 167 - 100 ) = 60,3 kg
jadi berat badan ideal untuk tinggi badan 167 cm adalah 60.3 kg.


  • Perhitungan untuk Wanita
BBI untu Wanita = ( Tinggi Badan - 100 ) - (15% x Tinggi Badan - 100 )

Contoh : Tinggi Badan = 160 cm
Perhitungan : BBI untuk Wanita = ( 160 - 100 ) - ( 15% x 160 - 100 ) = 51 kg
jadi berat badan ideal untuk tinggi badan 160 cm adalah 51 kg.



Demikianlah penjelasan tentang menghitung berat badan ideal untuk pria dan wanita, silahkan Anda coba menghitung berat badan Anda. Apakah masuk dalam kategori ideal atau belum. Semoga tulisan bermanfaat. 







Sumber Gambar :
http://klikdokter.com/uploads/topic_article/olahraga%20berat%20badan.jpg

Related Posts:

0 Response to "Mengitung Berat Badan Ideal Dengan Rumus Brocha"

Post a Comment