Lazada Indonesia

Vitamin A, Manfaat dan Sumbernya


Vitamin A merupakan salah satu vitamin yang dapat larut dengan baik didalam lemak, vitamin ini memiliki peran dalam pembentukan sistem fungsi penglihatan yang baik pada indera penglihatan yaitu mata. 

Vitamin A memiliki beberapa golongan senyawa yang terkandung didalam nya, antara lain senyawa Retinol, Retinil Asetat dan Retinil Palmitat. Namun yang berperan aktif didalam tubuh hanya senyawa Retinol, sehingga Vitamin A sangat sering kali di istilahkan sebagai senyawa Retinol dibanding senyawa lain yang merupakan masih satu golongan dalam Vitamin A itu sendiri.

Seperti telah dijelaskan sebelumnya, bahwa Vitamin A banyak dibutuhkan oleh tubuh untuk menunjang sistem penglihatan pada fungsi indera mata manusia, karena vitamin ini mampu mengkonversi sinyal molekul dari pantulan sinar yang diterima oleh retina mata yang kemudian dikirim ke otak dan menjadi suatu proyeksi gambar.

Selain itu, Vitamin A juga berperan dalam sistem imun atau kekebalan tubuh yang bersifat eksternal, sistem pertahan yang berasal dari luar tubuh ini menjaga tubuh dari berbagai macam infeksi yang disebabkan oleh organisme asing atau bakteri yang menyerang tubuh. Vitamin A akan meningkatkan aktivitasnya didalam sel darah putih dan anti-bodi di dalam tubuh, sehingga tubuh dapat lebih kebal terhadap serangan berbagai macam bakteri dan virus. Bakteri yang sering menyerang adalah bakteri paktogen, sebagai mikro-organisme parasit.


Untuk memenuhi kebutuhan asupan Vitamin A didalam tubuh, berikut beberapa sumber alami Vitamin A yang dapat Anda konsumsi setiap hari, 
  • Vitamin A dalam sayur-sayuran, beberapa jenis sayuran yang banyak mengandung Vitamin A yaitu seperti labu kuning, wortel, bayam, kangkung, kacang panjang, rumput laut, sawi dan masih banyak lagi jenis sayuran yang lain.
  • Vitamin A dalam buah-buahan, seperti halnya sayuran, Vitamin A juga terkandung didalam beberapa jenis buah-buahan seperti pepaya, pisang, jambu merah, melon, semangka, apel, mangga dan masih banyak jenis buah-buahan lain yang juga banyak mengandung Vitamin A.
  • Vitamin A dalam umbi dan kacang, ternyata Vitamin A juga banyak terdapat didalam jenis umbi-umbian dan kacang-kacangan, yaitu seperti umbi jalar, umbi kuning, umbi rambat merah, kacang ercis dan kacang merah.
  • Vitamin A dalam sumber hewani, Vitamin A juga terdapat didalam daging ayam, bebek, ginjal kambing, hati sapi, hati ayam, ikan, telur dan ikan asin.

Selain dari sumber alami tersebut, Vitamin A juga dapat diperoleh dari beberapa makanan olahan seperti susu, mentega, keju, minyak ikan, minyak kelapa sawit, tepung ikan dan tepung susu. Itulah beberapa jenis olahan yang juga mengandung Vitamin A. Nah sekarang tergantung Anda ingin mengambil darimana sebagai sumber Vitamin A untuk tubuh Anda.

Related Posts:

0 Response to "Vitamin A, Manfaat dan Sumbernya"

Post a Comment